Bisnis makanan vegan menunjukkan perkembangan yang signifikan dalam beberapa tahun terakhir. Perkembangan ini tidak lepas dari semakin populernya kampanye pola hidup veganisme. Pola hidup tersebut mengharuskan seseorang untuk mengurangi makan makanan berbahan dasar hewani seperti daging, susu, dan lainnya, dan mulai beralih ke makanan berbahan dasar organik.

Meskipun begitu, terdapat pro dan kontra terhadap pola hidup veganisme. Salah satu alasan mengapa pola hidup ini mendapatkan kontra adalah adanya fakta bahwa manusia tetap membutuhkan nutrisi hewani. Terlepas dari pro dan kontra yang ada, pola hidup veganisme semakin populer. Imbasnya, bisnis makanan vegan pun juga ikut berkembang dan populer.

Baca juga: 5 Inspirasi Desain Box Produk untuk Packaging

Jika Anda merupakan owner bisnis makanan atau mungkin Anda berencana mengembangkan bisnis makanan vegan, bersaing di tengah kompetisi yang ketat tentu merupakan hal yang sulit. Untuk itu, Anda perlu mengambil Unique Selling Point (USP). Salah satu USP yang bisa dipertimbangkan adalah dengan menggunakan box makanan yang unik.

Anda juga perlu untuk mengenal berbagai jenis makanan vegan yang sedang populer di kalangan pebisnis dan pelaku pola hidup vegan. Hal ini berguna agar Anda bisa menawarkan sesuatu yang unik dari kebanyakan produk makanan yang ditawarkan di pasaran. Keunikan akan membuat bisnis Anda berkembang dengan konsisten di tengah persaingan yang ketat.

Makanan Lokal yang Vegan-Friendly

Mengenai jenis makanan, ada kecenderungan bahwa jenis makanan yang dijual oleh owner bisnis makanan vegan adalah jenis makanan dari luar negeri. Hal ini berimbas pada harga yang dipatok. Secara rata-rata, makanan vegan “import” tersebut memiliki harga yang lebih tinggi. Padahal, makanan asli Indonesia banyak yang vegan-friendly.

Menjual makanan lokal bisa menekan harga jual dari produk makanan Anda. Harga yang rendah tentu akan membuat orang tertarik untuk beralih ke produk Anda. Hal ini berangkat dari persepsi bahwa produk makanan vegan cenderung mahal dan khusus kalangan tertentu saja. Dengan menjual produk makanan vegan yang murah, Anda akan menjangkau pangsa pasar yang lebih luas lagi. Lantas, apa saja jenis makanan lokal yang vegan-friendly? Berikut ulasannya.

1.Bubur Kacang Ijo

Bubur kacang ijo sebenarnya lebih tepat disajikan sebagai makanan penutup atau cemilan. Kandungan di dalamnya seperti kacang hijau, santan, gula merah dan daun pandan merupakan hidangan yang bagus untuk pola hidup veganisme. Biasanya, bubur kacang ijo dihidangkan ketika malam hari. Waktu terbaik untuk menyantap bubur ini adalah di kala udara dingin atau selepas hujan. Biasanya bahan tambahan seperti jahe ditambahkan di dalam bubur agar menghasilkan sensasi pedas hangat.


2. Gado-gado

Siapa yang tidak kenal gado-gado? Bisa dibilang, makanan ini merupakan makanan sejuta umat. Campuran berbagai macam jenis sayuran dengan saus kacang pedas membuat makanan ini sangat terasa nikmat. Dengan harga yang relatif murah, Anda bisa mendapatkan seporsi penuh gado-gado dengan kandungan gizi dan nutrisi yang lengkap. Dan tentu saja 100% vegan.

3. Tempe dan Tahu

Jika Anda melihat kompetitor bisnis makanan vegan, Anda akan selalu menemukan makanan ini di setiap restoran vegan. Ya, tempe dan tahu sudah seperti hidangan wajib bagi para penggiat pola hidup vegan. Bahan dasar kacang kedelai memiliki nutrisi tinggi yang baik untuk tubuh. Lebih dari itu, dengan harga yang sangat murah, tempe tahu bisa diolah menjadi berbagai jenis makanan unik.

4. Tumis Kangkung

Tumis kangkung biasa Anda temukan di berbagai restoran lokal. Rasanya yang nikmat dan gurih membuat tumis kangkung cocok dihidangkan dengan sambal dan nasi panas. Jika Anda termasuk penggiat pola hidup vegan yang lebih moderat, tumis kangkung bisa dihidangkan bersama ayam goreng atau telur balado.

Selain daftar makanan lokal yang ramah terhadap vegan di atas, sebetulnya masih banyak sekali jenis makanan yang bisa Anda jadikan menu andalan dalam bisnis Anda. Anda bisa melakukan riset pasar lebih lanjut mengenai jenis makanan lokal yang ramah terhadap pola hidup vegan.

Baca juga: Pentingnya Material Food Grade dalam Kemasan Makanan

Jenis Box Makanan Untuk Bisnis Anda

Setelah mengetahui jenis makanan lokal yang ramah terhadap pola hidup vegan, selanjutnya Anda bisa memilih jenis produk yang tepat dengan produk makanan Anda. Anda harus menentukan strategi marketing dalam melawan kompetitor Anda. Salah satu langkah yang bisa Anda pilih adalah menggunakan kemasan box makanan.

Menggunakan kemasan yang unik bisa menjadi salah satu faktor bisnis Anda mengalami peningkatan penjualan. Ada banyak jenis kemasan makanan yang bisa Anda pilih. Ulasan berikut mungkin bisa membantu Anda dalam menentukan jenis kemasan yang tepat dengan produk makanan vegan Anda.

Food Pail

Jenis box makanan ini sedang populer saat ini. Pasalnya banyak pebisnis makanan yang menggunakannya sebagai kemasan produknya. Kemasan ini memiliki desain yang memanjang ke atas. Biasanya, food pail digunakan sebagai kemasan untuk produk makanan cemilan, nasi goreng, dan makanan non-kuah lainnya.

Lunch Box

Lunch box merupakan kemasan persegi panjang yang biasa dijadikan kemasan untuk makanan berat seperti nasi goreng, ayam goreng dan produk goreng lainnya. Terdapat 2 jenis lunch box, yaitu lunch box standard dan lunch box bento. Di bagian dalam lunch bento, terdapat sekat pemisah untuk setiap jenis makanan sehingga tidak tercampur sedangkan di dalam lunch box standard, tidak terdapat pemisah.

Snack Box

Jenis kemasan ini memiliki desain yang sedikit mirip dengan lunch box. Hanya saya, snack box lebih tinggi ke atas dibandingkan dengan lunch box yang cenderung lebih pipih dan melebar. Terdapat 2 jenis snack box, yaitu snack box standard dan snack box two piece. Snack box standard memiliki penutup yang menyatu dengan bodi kemasan sedangkan snack box two piece memiliki tutup yang terpisah dengan kemasan.

Manuva sebagai partner terbaik dalam menyediakan box makanan siap membantu Anda untuk mengembangkan bisnis vegan Anda. Diproduksi dengan bahan berkualitas, Manuva menjamin produk Anda akan terlindungi oleh kemasan berkualitas. Hubungi Tim Tele Manuva sekarang.